Loading...

Wajib Tahu! 7 Kopi Unik di Dunia yang Bikin Geleng-Geleng Kepala

Administrator 26 September 2018 1567 kali dilihat
Bagikan:
Wajib Tahu! 7 Kopi Unik di Dunia yang Bikin Geleng-Geleng Kepala
Kopi merupakan minuman favorit sepanjang zaman yang tak akan pernah mati. Penikmat kopi kian hari semakin meningkat. Terbukti dengan menjamurnya gerai-gerai kopi yang menawarkan aneka sajian kopi nikmat ditambah kudapan yang menggoyang lidah. 

Kopi tubruk atau kopi susu mungkin sudah umum Anda jumpai, ya. Nah, kalau Anda ingin mencicipi kopi yang antimainstream, cobalah beberapa jenis kopi unik berikut ini!

Egg Coffee Vietnam
Jika Indonesia memiliki teh talua pinang atau teh telur yang berasal dari Sumatra Barat, Vietnam tidak mau kalah. Ada egg coffee Vietnam atau kopi telur dari Vietnam bernama Cà Phê Trứng yang mampu memuaskan lidah para penikmat kopi. 

Seperti namanya, kopi ini memang terdiri dari campuran kopi, susu kental manis, gula, serta telur. Cara membuatnya cukup dengan menyeduh kopi lebih dahulu. Selanjutnya, kocok kuning telur bersama gula dan susu kental manis sampai berbusa. Hasil kocokan inilah yang kemudian dituang ke atas kopi. Uniknya, kopi telur disajikan dalam cangkir atau gelas pendek yang ditaruh pada mangkuk air panas. Ada juga kafe yang menambahkan keju atau mentega ke dalam kocokan kuning telur. Makin mantap!

Kopi Durian Indonesia
Menikmati secangkir kopi dengan roti atau cookies mungkin biasa saja, ya. Akan tetapi, bagaimana bila Anda menjajal kopi durian? Kopi ini banyak ditemukan di daerah Sumatra, seperti Lampung, Medan, atau Bengkulu. Anda akan mendapati sensasi unik sewaktu menyantap kopi dipadu buah durian. Rasa creamy, asam, dan manis ditambah aroma yang khas membuat kopi ini digemari banyak orang.

Kopi Rempah Maroko
Kopi umumnya dicampur susu. Nah, jika Anda ingin merasakan sensasi antimainstream, cobalah kopi rempah maroko. Rempah-rempah yang biasa dijadikan bumbu masakan bisa Anda temukan dalam satu cangkir kopi istimewa. Perpaduan kopi dengan kapulaga, merica, hingga wijen membuat tubuh jadi hangat. Kopi maroko ini pun disinyalir dapat memperkuat daya tahan tubuh, lho. Anda wajib coba, nih!

Kopi Keju Finlandia
Negara dengan sistem pendidikan terbaik di seluruh dunia ini tak hanya memiliki beragam destinasi wisata menawan, akan tetapi juga kopi keju istimewa bernama kaffeost. Anda akan mendapati kopi yang disajikan bersama keju khas Finlandia yang terbuat dari susu rusa. Keju yang disebut leipäjuusto tersebut dimasukkan ke dalam kopi sehingga rasanya berubah jadi creamy dan wangi.

Kopi Joss
Dari tanah air, masih ada satu lagi kopi unik yang melegenda. Namanya kopi joss. Kopi joss atau lebih populer dengan sebutan kopi arang ini merupakan minuman khas Yogyakarta. Sebetulnya kopi joss terbuat dari kopi biasa. Hanya saja ada tambahan arang di dalamnya. Jadi, saat kopi selesai diseduh, arang panas akan dimasukkan ke dalam kopi sehingga mengeluarkan bunyi “joss”. Berani mencoba kopi legendaris ini?

Clear Coffee
Kopi bening? Kok, bisa? Mungkin Anda tidak yakin kalau yang ada di hadapan Anda adalah sejenis kopi. Ya, kopi bening ini bahan utamanya adalah kopi arabika berkualitas prima. Kopi berwujud air mineral ini diluncurkan oleh CLR CFF, perusahaan milik Adam dan David Nagy. Para coffee lovers tidak perlu takut lagi gigi akan tampak kehitaman saat menikmati kopi. Berdasarkan penuturan sang pemilik, minuman berkafein ini juga bebas pewarna, pemanis, dan pengawet kimia.

Bulletproof Coffee
Berikutnya ada kopi mentega atau bulletproof coffee. Kopi yang kabarnya bisa menurunkan berat badan ini disajikan bersama tambahan mentega tawar. Bermanfaat untuk meningkatkan energi serta membuat badan hangat, kopi ini cocok dijadikan teman bersantai kala senggang. 

Kopi yang makin digemari terus mengalami inovasi dari sisi tampilan serta rasanya. Contohnya adalah beberapa jenis kopi unik dari seluruh dunia di atas. Siapa sangka kopi bisa disulap serupa air bening atau dinikmati bersama arang? Anda yang mengaku coffee lovers, sudahkah “uji nyali” dengan menjajal aneka kopi unik tersebut? (AH)

image source: https://pixabay.com/en/cup-of-coffee-coffee-beans-1414919/