Loading...

Pemkot Cimahi Berikan Insentif Guru Ngaji

Administrator 28 Desember 2010 2999 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

Pemerintah Kota Cimahi memberikan insetif kepada seribu guru pendidikan informal mengaji Alquran di Kota Cimahi. Pemberian Insetif ini diserahkan secara simbolis oleh Walikota Cimahi Ir. H.M. Itoc Tochija, MM, di Aula Gedung A Pemkot Cimahi, Selasa (28/12). Satu pengajar mendapat bantuan insentif dari Pemkot Cimahi, sebesar Rp 600.000 untuk satu tahun.

 

Bantuan tersebut diberikan Pemkot Cimahi, untuk memotivasi para pengajar Alquran. Mereka diharapkan terus meningkatkan kualitas pembelajaran dan pemahaman Alquran kepada peserta didiknya, baik di lingkungan pendidikan formal maupun informal yang dilakukan di masjid-masjid di wilayah Kota Cimahi.

 

Pada kesempatan itu, Wali Kota Cimahi Itoc Tochija mengatakan, peranan guru mengaji turut berkontribusi sebagai agen perubahan akhlak, khususnya generasi muda agar tidak terjadi dekadensi moral. "Pemberian bantuan insentif itu merupakan salah satu upaya mendorong para guru mengaji, untuk lebih meningkatkan kualitas pembelajarannya kepada anak didiknya. Diharapkan, salah satu visi Kota Cimahi sebagai kota yang agamis dapat terwujud dengan terbentuknya kesalehan sosial," katanya. (Dhany/ ” Bag. Humas Pemkot Cimahi ”)