Loading...

Walikota Lepas Kontingen Porpemda Kota Cimahi

Administrator 15 Oktober 2012 91 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

Wali Kota Cimahi Dr.Ir.H.M. Itoc Tochija, MM melepas kontingen PNS Pemerintah Kota Cimahi yang akan mengikuti pekan olahraga pemerintah daerah (Porpemda), di Aula A, Cimahi, Senin (15/10). Kontingen Pemkot Cimahi terdiri dari 48 atlet dan 11 manajer.

Porpemda ke VIII tahun ini akan dilaksanakan pada 15-19 Oktober 2012 di Kabupaten Kuningan dengan enam cabang olah raga yang diikuti antara lain bulutangkis, tenis meja, tenis lapangan, catur, futsal dan gerak jalan.

Plt Sekda Kota Cimahi Bambang Arie Nugroho mengatakan bahwa kegiatan ini bermanfaat untuk mengevaluasi pembinaan terhadap PNS dan juga bermanfaat untuk meningkatkan silaturahim antar PNS di tingkat Jabar,” katanya saat pelepasan atlet Porda

Sementara itu, Wali Kota Cimahi Itoc Tochija mengatakan Porpemda tersebut merupakan pelengkap dari kerja yang dilakukan PNS. Salah satu manfaat dari Porpemda tersebut adalah untuk menumbuhkan kebiasaan prilaku hidup sehat dan bersih.

Menurut walikota, atlet yang dikirimkan pada Porpemda tersebut mewakili 6.000 PNS di lingkungan Pemkot Cimahi. Sehingga diharapkan, mereka bisa memaksimalken even olahraga tersebut untuk meningkatkan prestasinya di bidang olahraga.

Walikota menambahkan selama ini para PNS seringkali melupakan olahraga karena terlalu terlalu fokus dalam rutinitas kerja. Ditambah dengan pola makanan yang tidak sehat sehingga mereka rawan terserang berbagai penyakit. (Dhany/”Bag. Humas Pemkot Cimahi”)