Loading...

Pemkot Gaet Kelompok Tani Sebagai Upaya Pengendalian Inflasi Kota Cimahi

Rano Hardiana 13 Desember 2023 267 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

Dalam rangka pengendalian inflasi yang salah satunya disebabkan karena fluktuasi harga cabe dan bawang merah, Pemkot Cimahi melaksanakan penjajakan kerjasama dengan Kelompok Tani Tricipta, Desa Mekarmanik, Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Cimahi Budi Raharja yang memimpin kunjungan tersebut mengatakan bahwa tujuan dari penjajagan ini sebagai upaya pemerintah Kota Cimahi dalam mememuhi kebutuhan beberapa komoditas yang berpengaruh terhadap laju inflasi diantaranya komoditas bawang merah dan cabe.

“Hari ini kami dari Dispangtan dan Bagian Ekosda mencoba survey ke daerah Cimenyan, Kabupaten Bandung untuk melihat bagaimana kerjasama antar daerah antara Pemkot Cimahi dengan Pemerintah Kabupaten Bandung terkait dengan pasokan komoditi bawang merah, yang mana selama ini komoditi bawang merah selalu tinggi harganya di pasar” ujarnya.  

Lebih lanjut Budi menjelaskan bahwa kerjasama antar daerah ini merupakan salah satu cara untuk memastikan ketersediaan dan kelancaran distribusi bahan pangan. Untuk itu, kami menjajaki survey ke Cimenyan untuk melihat dan menindaklanjuti rencana kerjasama dengan melihat langsung ke lokasi.

Alhamdulillah setelah kami berdiskusi dan mendapatkan penjelasan dari Kelompok Tani Tricipta, Kami mendapatkan berbagai macam informasi dan kelihatannya kita akan bisa melaksanakan kerjasama antar Pemerintah Daerah antara Pemerintah Kota Cimahi dengan Pemerintah Kabupaten Bandung yang ditindaklanjuti nanti secara teknis antar kelompok dengan paguyuban pasar Kota Cimahi dengan Tricipta.” Tandasnya.

Sementara itu Ketua Kelompok Tani Tricipta Ujang menyatakan bahwa Kelompok Tani Tricipta sudah bekerja sama antar daerah, diantaranya dengan pemerintah Sumatera Barat, DKI Jakarta/ Jabodetabek, Kementrian Pertanian dan pasar-pasar lokal.

“Untuk ketersediaan bawang ini, kita sudah menggunakan sistem pola tanam, dan di Kelompok  Tani Tricipta memiliki luas hampir di 500 hektar. Untuk di Kecamatan Cimenyan ini tergabung dalam beberapa mitra-mitra dengan menggunakan sistem pola tanam, untuk menjaga kontuinitas kebutuhan pasar.”

Ujang mengaku senang dan memberikan apresiasi positif atas inisiatif  Pemkot Cimahi dalam upayanya mengendalikan inflasi.

“kami dari Kelompok Tani Tricipta akan berupaya membantu dengan bermitra atau bekerja sama dengan Pemkot Cimahi dalam menangani inflasi daerah menuju harga yang stabil.” Pungkasnya.