Loading...

Kartu Jamkesmas baru dibagikan

Administrator 07 Februari 2013 227 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

jamkesmas CIMAHI.- Kartu baru kepesertaan Jaminan Kesehatan bagi Masyarakat Miskin (Jamkesmas) untuk warga Kota Cimahi mulai dibagikan. Jumlah penerima kartu jamkesmas Kota Cimahi berkurang dibanding jumlah peserta jamkesmas yang diajukan.
Demikian diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi dr. Pratiwi, di ruang kerjanya di Kantor Pemkot Cimahi Jln. Rd. Demang Hardjakusumah Kota Cimahi, Jumat (8/2). "Kami ajukan jumlah peserta Jamkesmas Cimahi sebanyak sekitar 103.000 orang. Tapi, yang diterima kartunya hanya 101.000 orang," katanya.

Penyaluran kartu jamkesmas sudah berlangsung sejak pekan Masyarakat penerima kartu jamkesmas mengambil ke puskesmas dengan membawa kartu keluarga dan kartu jamkesmas lama.
"Kartu jamkesmas baru seharusnya sudah bisa diberlakukan sejak Januari 2013. Namun, karena kartu diterima juga terlambat sehingga baru dibagikan. Kartu baru berlaku mulai Maret 2013," ujarnya.
Warga RT 4 RW 2 Kp. Karangsari Kel. Cibeureum Kec. Cimahi Selatan Kota Cimahi, Eni Suwarni (40), mengatakan, sebelumnya keluarganya mendapat 3 kartu jamkesmas.
"Untungnya, kartu baru didapat 4 kartu jamkesmas. Suami saya hanya bekerja sebagai tukang becak, sehingga tidak punya biaya untuk kesehatan," katanya. (NF)