Loading...

Kesbangpolinmas Diminta Selidiki PNS Berpolitik

Administrator 16 Juli 2014 48 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

CIMAHI - Walikota Cimahi Atty Suharti meminta Kesatuan Bangsa Politik dan Linmas (Kesbangpolinmas) serta Badan Kepegawaian Daerah (BKD) untuk menyelidiki dugaan adanya oknum pegawai negeri sipil (PNS) yang telah menjadi tim sukses salah satu pasangan calon pada Pilpres 2014 lalu.

Hal itu disampaikan Atty setelah dirinya mengaku mendapatkan informasi adanya PNS yang sering mengikuti rapat-rapat partai politik dan menjadi tim sukses untuk salah satu pasangan calon.

"Kepada PNS yang senang berpolitik mohon tanggalkan jabatannya sebagai PNS dan silahkan aktif di dunia politik kalau memang itu keinginannya," katanya, baru-baru ini.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi, Bambang Arie Nugroho menilai apa yang disampaikan Wali kota tersebut sebagai upaya mengingatkan sebagai peran kepala daerah.

"Sesuai dengan aturan, untuk mengawasi PNS itu memang tugas kami. Kami harus mengingatkan jika ada PNS yang berpolitik praktis," ucapnya.

Kepala BKD Dantje Sunanda mengaku dirinya belum tahu adanya PNS yang terlibat dalam urusan politik. Tapi, dirinya berjanji apabila ditemukan yang bersangkutan akan mendapatkan sanksi keras.

"Mungkin harus dipastikan ke ibu walikota siapa yang terlibat. Sebab saya sendiri memang baru mendengarnya," ujarnya.(HA)