Loading...

Atty Minta Aparat Tingkatkan Kewaspadaan

Administrator 20 November 2014 105 kali dilihat
Bagikan:
NotFound

CIMAHI - Wali Kota Cimahi Atty Suharti mengingatkan kepada bawahannya khususnya aparat di kewilayahan baik camat dan lurah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap terjadinya bencana banjir di masing-masing wilayah.

Dikhawatirkannya, intensitas hujan yang meningkat akan membuat sejumlah wilayah kembali terendam akibat tidak berfungsinya saluran drainase yang rusak atau tersumbat akibat sampah.

"Aparat kewilayahan itu menjadi ujung tombak kami dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jadi, sudah sewajarnya mereka meningkatkan pengawasan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," kata Atty kepada wartawan, kemarin.

Menurut dia, terjadinya banjir jangan sampai menyebabkan masyarakat dirugikan akibat harta bendanya yang terendam atau aktivitas warga yang terganggu.(HA)