CIMAHI - Walikota Cimahi Atty Suharti meminta kepada para orang tua untuk tidak memberikan anak mereka sepeda motor untuk pergi ke sekolah. Selain karena dibawah umur, pemberian sepeda motor akan menambah kemacetan.
Menurutnya, pemberian alat transportasi itu sangat membahayakan anak dan lingkungannya. Dengan begitu, kasih saya orang tua terhadap anak tidak seharusnya dimaknai memenuhi semua keinginan sang anak.
"Pelajar itu umumnya belum punya SIM. Kalau dikasih bisa membahayakan dirinya sendiri," kata Atty kepada pewarta, Minggu (20/9).
Menurut dia, sebaiknya para orang tua tidak menyekolahkan anaknya di lokasi yang berjauhan agar bisa terjangkau dengan berjalan kaki atau naik sepeda. Sekalipun jauh bisa memanfaatkan angkutan umum.
Selain itu, para kepala sekolah pun akan diminta untuk tidak mengizinkan siswa-siswinya membawa motor ke sekolah. Bagi yang membandel, siswa tersebut harus diberikan sanksi.
"Kami minta pihak sekolah untuk mengimbau para siswanya agar tidak membawa kendaraan selain membahayakan dirinya sendiri juga dari aspek hukum mereka belum layak," paparnya. (ha)